Optimis Di Blogger Dan Web

Adanya penambahan pada blogger berupa aktivasi Google AdSense, seolah bertambah pula semangat menulis, padahal sudah lama sekali tidak melakukan aktivitas menulis di blog ini, karena melihat opsi aktivasi Google AdSense, semangat menulis di blog menjadi sangat dahsyat.

Gairah menulis di blogger seolah bangkit kembali, berbagai inspirasi muncul secara tidak terduga, walaupun blog yang dimiliki belum banyak peminatnya, paling tidak tumbuhnya semangat dalam menulis selalu hadir, entah nantinya banyak yang baca atau tidak, bagi penulis hanyalah menyalurkan keinginan menulis.

Gagasan demi gagasan dicoba, mungkin saja ada yang berminat meluangkan waktunya dalam membaca, mayoritas publisher mengejar isu populer, namun kelemahan wacana isu berdurasi sebentar, berbeda dengan kajian wacana yang bisa relevan setiap waktu.

Jarang sekali publisher yang menyukai teknik menulis wacana, karena peminatnya tidak menentu, terkadang lama banget memperoleh penayangan, entah mungkin sedikit penayangan disebabkan oleh minimnya optimalisasi penulisan, namun penulis akan coba mengandalkan hasil tulisan belaka, tanpa banyak pendukung sosial media.

Seandainya tulisan ini, nanti dapat muncul di halaman satu Google, maka Search Engine memandang tulisan ini dianggap bermanfaat bagi seluruh pembaca, tiap penulis pasti berharap memperoleh hasil maksimal, tetapi tidak semua bisa, karena publisher harus siap dalam kompetisi di dunia maya.

Biasanya publisher yang lakukan optimalisasi web dan blog, mereka akan menghubungkan ke seluruh sosial media yang dimiliki, namun tidak jadi jaminan bahwa sosial media memberikan sumbangan penayangan, memang optimalisasi dengan menghubungkan situs dengan sosial media sangat diperlukan, bahkan makin banyak di share ke sosial media, peluang muncul pada mesin pencari sangat besar.

Comments

Popular posts from this blog

Lirik Lagu Roro Jonggrang

Riwayat Mbah Pungkur Ngawen-Blora

Lirik Pepeling